LiputanWarta.Com,Batam- Jefridin, M. Pd, Sekretaris Daerah Kota Batam menghadiri Halal Bihalal Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) Kecamatan Sekupang di Masjid Al Hikmah Sei Harapan, Kamis (18/05/2023).
Jefridin mengajak agar BKMT Kecamatan Sekupang turut menciptakan suasana kondusif, aman dan nyaman.
“Jika Kota Batam aman dan nyaman serta kondusif tentu investor akan menanamkan investasinya di Kota Batam. Lapangan pekerjaan akan terbuka dan angka pengangguran di Kota Batam kecil,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu Jefridin juga menyampaikan ucapan minal aidin walfaizin dari Wali Kota Batam, Muhammad Rudi.
Ia juga menyampaikan permohonan maaf Wali Kota yang tidak bisa hadir dalam acara halal bihalal BKMT Sekupang.
“Bapak Walik Kota sangat mengharapkan dukungan dari seluruh masyarakat Kota Batam, agar kami dapat membangun Batam menjadi lebih baik lagi,” katanya.
Kepada Ketua BKMT Sekupang, Jefridin mengucapkan terimakasih karena telah menggelar acara halal bihalal ini. Ia menyampaikan dua hal penting yang harus dijaga dalam kehidupan yakni menjaga hubungan Hablu Minaullah dan Hablu Minanaz.
“Menjaga hubungan dengan Allah, salah satunya melaksanakan ibadah puasa dan Salat Tarawih. Semoga selama menjalankan ibadah di bulan Ramadhan semakin memperkuat iman dan takwa kita. Dan semoga kita dipertemukan dalam Ramadhan tahun 1445 Hijriah,” ungkapnya.
Ketua BKMT Sekupang, Ririn mengucapkan terimakasih kepada Sekretaris Daerah Kota Batam yang sudah meluangkan waktunya untuk hadir dalam acara Halal Bihalal Permata Duriangkang hari ini.
Kegiatan Halal bihalal Permata Duriangkang di tutup dengan mendengarkan ceramah dari Syekh Anas Saleh Jaber. (*)